YMI-Bogor, Sebagai bentuk komitmen serta usaha untuk mewujudkan Kabupaten Bogor yang bersih dan sehat, Forum Kabupaten Bogor Sehat menggelar pengukuhan pengurus Forum Komunikasi Desa/Kelurahan Sehat Kecamatan Bojonggede, Kamis(16/12/2021).
Bertempat di aula kantor kecamatan Bojonggede, pengukuhan Pengurus dilakukan langsung oleh Ketua Forum Kabupaten Bogor Sehat Lilis Hayatun Nafsiah serta Camat Bojong Gede Yodi MS Ermaya.
Dalam arahannya, Lilis Hayatun Nafsiah atau yang akrab dipanggil Bunda Lilis berharap pengurus yang baru dikukuhkan langsung gercep turun langsung ke masyarakat melakukan sosialisasi perilaku hidup sehat sesuai dengan lima pilar STBM.
“Perilaku hidup bersih dan sehat itu seperti, stop buang air besar sembarangan, cuci tangan pakai sabun, pengolahan makanan dan minuman rumah tangga, pengamanan sampah rumah tangga dan pengelolaan limbah cair rumah tangga” Kata Bunda Lilis.
Dan di musim hujan saat ini, pengurus Forum Komunikasi Desa/Kelurahan Sehat Kecamatan Bojong Gede agar gencar menghimbau masyarakat memperhatikan kebersihan lingkungan sebagai upaya mengantisipasi penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
Dalam arahannya, Camat Bojonggede Yodi MS Ermaya, mengajak pengurus untuk aktif menjalin komunikasi serta bekerja sama melibatkan masyarakat dan seluruh pemerintah desa di Kecamatan Bojonggede.
"Saya mengajak seluruh elemen masyarakat di kecamatan Bojonggede untuk bersatu hati, bergandengan tangan dan bahu-membahu mewujudkan Kabupaten Bogor sehat yang sesuai dengan visi dan misi pemerintah Kabupaten Bogor saat ini yakni mewujudkan Kabupaten Bogor termaju, nyaman dan berkeadaban," lanjut Yodi MS Ermaya
Sumber : Forum Bogor Sehat Kab.Bogor
Editor : Usman