YMI-Bandung, Pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, jumlah pemilih pemula dan milenial mendominasi daftar pemilih tetap (DPT), yakni hampir 60 persen. Menangkap peluang tersebut, DPC Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten bandung merekrut kepengurusan dari kalangan milenial.
Hal tersebut disampaikan pengurus DPW PPP Jawa Barat H.Ruhyat Nugraha Sekaligus Anggota komisi 1 DPRD Jawa Barat pada pagelaran Musancab sedapil 6,Minggu (20/03/2022).
“ Saya Harap Musyawarah Anak Cabang (Musancab) di Kepengurus Anak Cabang (PAC) yang baru nantinya kaum milenial harus terlibat aktif” ucapnya.
Dia mengungkapkan harapannya, Susunan kepengurusan di DPC dan PAC yang ada di Kabupaten Bandung Barat untuk periode 2022-2027 merupakan kalangan milenial. Hal ini, untuk menangkap peluang bahwa pada Pemilu 2024 jumlah DPT akan didominasi kalangan pemilih pemula dan milenial, Jadi saat Pemilu 2024 nanti, 60 persen DPT akan didominasi pemilih pemula dan milenial. *Red