YMI BOGOR - Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga (LK3) Kabupaten bogor menyelenggarakan peningkatan kapasitas di aula dinas sosial kabupaten bogor, Selasa (14/06/2022).
Guna mendiskusikan langkah-langkah penguatan pelaksanaan tugas yang harus dilakukan oleh para potensi sumber kesejahteraan sosial khususnya LK3 yang merupakan pelaksana mengenai permasalahan sosial keluarga di tingkat daerah sebagai upaya percepatan pencapaian pemutusan setiap permasalahan sosial di kabupaten bogor.
Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial pada Dinas Sosial kabupaten bogor DRS.Dian Muldiansyah,MM menyampaikan." LK3 ini merupakan sebuah lembaga konsultasi kesejahteraan keluarga yang di peruntukan terbuka untuk siapapun yang mengalami permasalahan sosial di keluarga ini, maka melalui kegiatan bimbingan penguatan kapasitas pengurus ini di harapakan para pengurus semakin terbuka wawasannya semakin bertambah pengetahuannya tentang langkah-langkah yang di tempuh bilamana menemukan laporan-laporan yang di sampaikan oleh keluarga yang mengalami misalkan tindak kekerasan kebutuhan-kebutuhan tertentu, misalkan ada keluarga yang kesulitan dalam bidang ekonomi saat itu untuk lanjutan insyaalllah rekan-rekan LK3 bisa memberikan solusinya" .tegasnya
Di lanjut Supiah ketua Lembaga Konsultasi Kesejahteraan Keluarga (LK3) Kabupaten Bogor menjelaskan". Seiring banyaknya masyarakat yang mengadu ke kita tentunya saya sendiri sebagai ketua harus berusaha menyiapkan SDM atau temen-temen yang memang setiap hari melayani masyarakat kita jadi tujuannya kegiatan ini menambah ilmu pengetahuan tentang bagaimana melayani masyrakat dengan baik".ucapnya
Report : Adoy